Bagian Yang Diperhatikan Dalam Merawat Kompresor (Bagian 4)

Bagian Yang Diperhatikan Dalam Merawat Kompresor (Bagian 4)

17 April 2014

Kompresor memiliki peran yang cukup besar dalam dunia industri, khususnya pada industri yang membutuhkan adanya tekanan bagi kinerjanya. Contoh sederhana dapat kita ambil dari dunia farmasi atau obat-obatan dimana industri yang memproduksinya biasanya berhubungan dengan hal-hal yang berbau kimiawi dan membutuhkan adanya fluida bertekanan untuk memastikan obat-obatan yang diproduksi dapat dihasilkan dengan sempurna. Bayangkan saja jika kompresor tidak berkerja sesuai dengan standar pada durasi waktu tertentu, hasil dari obat-obatan tersebut bisa saja menjadi tidak berkualitas. Untuk menghindarkan kompresor dari performa seperti itu, kita tentu harus melakukan perawatan yang berkala dan tepat. Pada artikel sebelumnya, kita telah membahas beberapa hal yang dapat kita perhatikan untuk merawat kompresor seperti halnya dalam hal filter atau penyaringan, kebersihan, atau hingga pelumasan. Terdapat satu hal lagi yang perlu untuk kita perhatikan, yakni pada bagian saluran udara dari kompresor.

Saluran udara pada kompresor dapat disebut sebagai salah satu bagian yang paling penting dari kompresor. Bagaimana tidak, bagian kompresor ini memiliki fungsi utama yang dapat menyalurkan udara yang telah dikompresi untuk kemudian disimpan dalam suatu tabung penyimpanan. Saluran udara juga dapat menyalurkan udara dari tabung penyimpanan tersebut ke bagian ball valve. Begitu pentingnya fungsi saluran udara ini, maka kita harus memastikan bahwa saluran udara ini bebas dari adanya kebocoran ataupun penyumbatan. Dengan saluran udara yang cenderung lancar, maka performa kompresor pun diyakini akan terus berkerja secara maksimal dan gangguan yang dapat terjadi pun dapat diminimalkan dengan baik.

Disamping saluran udara, pemeriksaan kebocoran juga sebaiknya dilakukan di berbagai bagian kompresor seperti bagian ball valve, hose fitting, hose, ataupun beberapa area lain seperti blow gun dan sadblaster. Dengan pengecekan dan perawatan berkala yang baik, maka dipastikan selain performa yang terus menawan, kompresor pun dapat bertahan untuk waktu yang jauh lebih lama.

Sumber: joenkevic.blogspot.com




Comments are closed.